Minggu, 01 Desember 2013

Video Pewarnaan Gram

Pewarnaan Gram ini pertama kali dikembangkan oleh seorang ahli histologik Christian Gram (1884). Dengan pewarnaan Gram, bakteri-bakteri dapat dibagi atas 2 golongan yaitu Gram positif dan Gram negatifGram positif warnanya violet (ungu) karena mengikat zat warna utama “kristal violet”. Sedangkan Gram negatif berwarna merah jambu karena melepaskan zat warna utama dan menangkap zat warna penutup ”fuchsin”. Prinsip atau pokok-pokok pewarnaan Gram meliputi 4 tingkatan yaitu :
1.    Pewarnaan dengan zat warna utama (kristal gentian violet yang warnanya violet).
2.   Merekatkan (mengintensifkan) dengan suatu larutan mordant, yaitu larutan lugol (J-KJ).
3.    Menambahkan zat decolorisasi (bahan peluntur) misalnya alkohol atau alkohol-asam.
4.   Pemberian zat penutup (counter stain), misalnya : larutan fuchsin, safranin, dll.

Berikut merupakan video tutorial  pewarnaan gram:

1 komentar: